Penyaluran Dana Desa Tahap III Ditunda? Ini Kata Mas Tjahjo

jpnn.com - JAKARTA – Lambannya penyerapan dana desa tahap pertama dan kedua disebut-sebut berimbas pada pencairan tahap ketiga untuk tahun 2015. Pemerintah dikabarkan bakal menunda pencairannya, untuk kemudian mengefektifkan terlebih dahulu penyerapan Rp 16,5 triliun yang sebelumnya telah dicairkan.
Namun saat dikonfirmasi terkait hal tersebut, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo belum memberi penjelasan secara spesifik. Ia hanya menyatakan hingga saat ini belum ada keputusan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
“Sampai saat ini belum ada keputusan dari Kemenkeu,” ujar Tjahjo, Jumat (18/9).
Pandangan senada juga sebelumnya dikemukakan Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani. Menurutnya, kepastian penyaluran tahap akhir masih menunggu perkembangan.
Karena saat ini pemerintah pusat terus menggenjot dana desa yang telah disalurkan hingga Rp 16,5 triliun agar dapat terserap secara maksimal. Salah satunya menerbitkan Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri untuk memermudah persyaratan pencairan.
“Keputusan (ditunda atau tidak pencairan dana desa tahap ketiga,red) setelah dilakukan evaluasi dan monitoring. Itu pun jika tidak terjadi penyerapan sebagaimana yang diharapkan. Jadi masih dalam pertimbangan. Kami akan lihat situasi di lapangan, apakah memang harus dilakukan atau tidak," ujar Puan, Kamis (17/9). (gir/jpnn)
JAKARTA – Lambannya penyerapan dana desa tahap pertama dan kedua disebut-sebut berimbas pada pencairan tahap ketiga untuk tahun 2015. Pemerintah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah