Penyebab Utama Kartu Ujian PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya

Penyebab Belum Bisa Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2
Merespons keluhan honorer belum bisa mencetak kartu peserta tes kompetensi PPPK tahap 2, Kepala BKN Prof Zudan memberikan penjelasan.
Diungkapkan bahwa penyebab utama kartu ujian PPPK tahap 2 belum bisa dicetak, yakni karena instansi belum meng-klik 'Final'.
"Ini muncul keluhan honorer tidak bisa cetak kartu, nomor kartunya tidak muncul di akun. Pertanyaannya, instansinya sudah klik final belum?" kata Prof. Zudan kepada JPNN.com, Senin (21/4/2025).
Prof Zudan mengatakan, bagaimana bisa honorer peserta PPPK tahap 2 bisa mencetak kartu tes kalau instansi belum meng-klik final jadwal di portal SSCASN.
Dia lantas menyodorkan solusi bagi honorer peserta tes PPPK tahap 2 yang mengalami kesulitan mencetak kartu ujian, yakni:
1. Menghubungi panitia seleksi instansi tempat bapak/ibu bekerja karena peserta seleksi PPPK tahap 2 adalah tenaga honorer yang sudah bekerja di instansi.
2. Kesulitan mencetak kartu ujian bisa terjadi apabila pansel instansi belum klik Final pada Portal SSCASN. Sebab, peserta masing-masing baru dapat mencetak kartu ujian jika pansel instansi sudah klik final jadwal di portal SSCASN BKN.
3. BKN mengimbau agar seluruh peserta sudah membawa print out kartu ujian pada saat seleksi, karena handphone dititipkan pada loker tidak dapat dibawa di ruang CAT.
Berikut ini penjelasan dari Kepala BKN Prof Zudan Arif mengenai penyebab honorer belum bisa cetak kartu ujian PPPK tahap 2.
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya
- Kartu Ujian PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Ternyata Ini Penyebabnya
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main