Penyelenggara Bimbel: Banyak Cara Halal Masuk PTN, Bukan Lewat 'Jalur Belakang'

Sebab, ada kemungkinan hal itu mengarah ke kasus penipuan.
“Pernah ada oknum tidak bertanggung jawab mencatut nama kami dan mengaku sebagai staf Bimbel Lavender, kemudian menjanjikan kelulusan lewat jalur belakang. Padahal itu murni penipuan. Hal ini juga harus diwaspadai para orang tua murid,” tegasnya.
Adanya dugaan praktik “jalur belakang” dalam proses penerimaan mahasiswa di PTN juga telah memunculkan wacana untuk menghapus penerimaan mahasiswa baru lewat jalur mandiri, atau hanya dilakukan satu jalur saja.
Meski demikian, dia mengaku kurang setuju dengan wacana tersebut.
Menurut Galih, jalur mandiri memiliki banyak keuntungan baik dari pihak universitas dan pihak peserta.
Melalui jalur mandiri universitas dapat menentukan standarnya sendiri untuk menyeleksi mahasiswa-mahasiswa yang kompeten.
"Selain itu, jalur mandiri juga memberikan kesempatan kedua bagi peserta yang belum lulus UTBK dan SNMPTN,” pungkasnya. (mar1/jpnn)
Kasus suap penerimaan calon mahasiswa di Unila melalui jalur mandiri membuktikan adanya cara gelap agar bisa masuk PTN
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Ketua Yayasan Buka Suara Soal Kisruh Internal Universitas Malahayati Lampung
- PDIP Nilai MA yang Terkesan Melindungi Hakim Djuyamto Cs Menciderai Lembaga Peradilan
- PDIP: Karma Itu Nyata, Hakim Djuyamto
- Ronny Yakin Perkara Hasto Bermuatan Politik, Temuan Demonstrasi Bayaran Jadi Bukti Baru
- Gelar Acara M3, Ganesha Operation Berbagi Strategi Jitu Masuk PTN Terbaik
- KPK Periksa Djan Faridz Terkait Dugaan Suap Pengurusan Anggota DPR RI