Penyelesaian Paspor Jemaah Haji Penuhi Target

jpnn.com, SURABAYA - Keinginan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya untuk menyelesaikan paspor haji sebelum masuk Ramadan tercapai.
Sekitar 7 ribu paspor dari area layanan kantor tersebut selesai. Termasuk berkas susulan dan yang dokumennya sempat bermasalah.
Kabid Lalu Lintas dan Status Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya Wardhani menyatakan, berkas paspor calon jemaah haji sudah diserahkan ke kantor Kementerian Agama masing-masing.
Yakni, Kemenag Surabaya, Sidoarjo, serta Kabupaten dan Kota Mojokerto.
''Semua sesuai target yang ditetapkan, yakni sebelum puasa,'' ujarnya.
Pencapaian itu tidak lepas dari terobosan yang diterapkan pihak imigrasi. Pengurusan tidak menunggu pemohon, tetapi langsung jemput bola.
Petugas mengambil gambar dan verifikasi data ke setiap kantor Kemenag.
Sebelum mengambil gambar, tim dari imigrasi meminta data calon jamaah.
Berkas paspor calon jemaah haji sudah diserahkan ke setiap kantor Kementerian Agama.
- BPKH Distribusikan 152,4 Juta SAR untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia
- BPKH Limited Teken Kontrak Penyediaan 2,4 Juta Porsi Makan Jemaah Selama Puncak Haji
- ASITA Serius Benahi Travel Haji dan Umrah: Lindungi Jemaah dari Praktik Tidak Sehat
- BPKH Limited Perkenalkan Bumbu Khas Indonesia untuk Katering Jemaah Haji di Arab Saudi
- Aturan Baru, Barang Kiriman Jemaah Haji Maksimal Nilainya Rp 24,5 Juta Bebas Bea Masuk