Penyerang Kapolsek Tangerang Mati Sebelum Sampai RS Kramatjadi
jpnn.com - JAKARTA - Pelaku penyerangan terhadap polisi di Cikokol, Tangerang akhirnya mati. Pelaku yang teridentifikasi berinisial SA, warga Pelakunya adalah SA, warga Lebak Wangi RT 04, RW 03 Kelurahan Sepatan, Tangerang meninggal saat dibawa menuju RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur.
Ada tiga peluru yang mengenai SA saat menyerang Kapolsek Tangerang Kompol Efendi dan dua anggota Polri Lainnya di pos polisi Yupentek, Cikokol. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono mengungkapkan bahwa SA telah meninggal dunia sebelum tiba di RS Polri.
"Up date terakhir pelaku penusukan anggota Polri di Tangerang meninggal dunia dalam perjalanan ke RS Polri," kata Awi di Jakarta, Kamis (20/10).
Awi menerangkan, SA tidak bisa bertahan hidup karena ada tiga peluru bersarang di tubuhnya. Peluru itu berasal dari pistol milik Kompol Effendi.
Menurut Awi, pelaku kehabisan darah. "Ya karena kehabisan darah akibat luka dua tembakan di kaki dan satu mengenai perut," tandas Awi.(Mg4/jpnn)
JAKARTA - Pelaku penyerangan terhadap polisi di Cikokol, Tangerang akhirnya mati. Pelaku yang teridentifikasi berinisial SA, warga Pelakunya adalah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS