Penyerangan 'Kampung' Ustaz Arifin, Serahkan ke Polri

jpnn.com - JAKARTA - Polisi sudah menyelidiki latar belakang aksi segerombolan orang yang mengaku penganut faham syiah, menyerang ke kampung Majelis Az Zikra pimpinan Ustaz H Arifin Ilham, di Sentul, Bogor, Rabu (11/2) malam.
Menurut Kadiv Humas Polri Irjen Ronny Franky Sompie, Kapolda Jabar sudah memerintahkan kepada Kapolres Bogor, Jabar, untuk menyelidiki latar belakang kejadian itu.
"Fungsi intelijen sudah bekerja," tegas Ronny kepada wartawan di Rupatama Mabes Polri, Kamis (12/2).
Tak cuma itu, Ronny melanjutkan, fungsi lain seperti Pembinaan Masyarakat maupun Shabara, sudah melakukan pengamanan.
Sekaligus, lanjut Ronny, untuk mengajak masyarakat untuk tidak perlu datang berbondong-bondong ke lokasi.
"Diserahkan saja kepada polisi yang bertugas di tempat tersebut," kata mantan Kapolwiltabes Surabaya dan Kapolres Sidoarjo, Jawa Timur itu. (boy/jpnn)
JAKARTA - Polisi sudah menyelidiki latar belakang aksi segerombolan orang yang mengaku penganut faham syiah, menyerang ke kampung Majelis Az Zikra
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Silakan Baca, Ini 7 Lagu Berlirik Kritis tentang Polisi
- Analisis Kasus Tom Lembong dan Hasto, Eks Wakapolri Sebut KUHAP Sudah Mati
- PDIP Menentang Retret Kepala Daerah, Prabowo Terancam Kehilangan Legitimasi Politik
- Tegas, Bea Cukai Semarang Gagalkan Penyelundupan Rokok Ilegal Senilai Rp 1,7 Miliar
- Kapolri: Polri Kehilangan Sosok Syafruddin, Senior yang Berdedikasi
- Akademisi di Unimuda Sorong Nilai Asas Dominus Litis Perlu Pengawasan Ketat