Penyewaan Skuter Listrik di Yogyakarta Bakal Dihentikan, Ini Alasannya
jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta sementara waktu menghentikan operasi skuter listrik yang biasa di Tugu Putih dan Maliboro.
Pemkot juga meminta penggelola untuk menghentikan penyewaan skuter listrik di kawasan tersebut.
Hal itu sampai ada kebijakan lebih lanjut dari Pemkot.
Wakil Wali Kota Yogyakarta Heroe Poerwadi mengatakan jika tidak dibatasi dari sekarang, maka dikhawatirkan jumlah skuter itu semakin banyak dan bisa mengganggu pejalan kaki.
“Agar tidak mengganggu pejalan kaki yang jumlahnya cukup banyak di Malioboro,” kata Heroe di Yogyakarta, Senin (10/1).
Menurut Heroe, seharusnya dilakukan penataan atau pembatasan sejak awal agar skuter listrik dikendarai dengan aman serta nyaman.
“Misalnya untuk jam operasional dan jalur yang bisa dilewati. Jika dari Tugu sampai ke Malioboro, pasti harus lewat pedestrian. Nanti harus diatur jalur mana saja yang boleh,” kata dia.
Jika pengguna skuter memacu kendaraan listrik di jalan raya, Heroe justru khawatir dengan keselamatan penggunanya.
Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta sementara waktu menghentikan operasi skuter listrik yang biasa di Tugu Putih dan Maliboro.
- Skuter Listrik Honda eActiva Siap Menyapa Publik Pada Akhir November
- AHM Meluncurkan Motor Listrik Icon e: & CUV e:, Desain Futuristik, Sebegini Harganya
- Yamaha Selesaikan Tes Motor Listrik E01 dan Neos, Bersiap Jual di Indonesia?
- Charged Indonesia Merilis Skuter Listrik Rimau S di IMHAX 2024, Ini Bedanya
- Bridgestone Tebar Promo Menarik di GIIAS 2024, Jangan Sampai Kehabisan
- Honda EM1 e Sudah Terdistribusi Sebanyak 200 Unit Per Bulan