Penyidik Klaim tak Pernah Arahkan Jawaban Saksi
Selasa, 16 Juli 2013 – 23:56 WIB

Penyidik Klaim tak Pernah Arahkan Jawaban Saksi
JAKARTA – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi membantah, mengarahkan jawaban para saksi yang diperiksa dalam kasus dugaan korupsi Driving Simulator SIM dan pencucian uang dengan terdakwa bekas Kepala Korlantas Irjen Djoko Susilo.
Jaksa Penuntut Umum KPK, KMS Roni, mempertanyakan kepada Ketua Satuan Tugas penanganan kasus Djoko, Novel Baswedan, soal saksi Panitia Lelang Simulator Ni Nyoman Suhartini yang mencabut Berita Acara Pemeriksaan, karena mengklaim dapat tekanan dari penyidik KPK. Misalnya, apakah pernah penyidik KPK menakut-nakuti saksi untuk memberikan keterangan yang benar dengan mengingat nasib keluarga.
Dengan lugas, Novel membantah. Novel menegaskan, terkait saksi Nyoman Suhartini tidak pernah penyidik KPK menyampaikan atau menakut-nakuti soal keluarga. Sebab, sepengetahuan Novel, saksi Nyoman belum berkeluarga.
“Kami tidak pernah bertanya tentang keluarganya. Karena sepengetahuan kami masih bujangan (belum menikah),” jelas Novel dalam persidangan terdakwa Djoko di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Selasa (16/7) malam.
JAKARTA – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi membantah, mengarahkan jawaban para saksi yang diperiksa dalam kasus dugaan korupsi Driving
BERITA TERKAIT
- Pernyataan Tegas KemenPANRB soal Pengangkatan PPPK 2024, Menyebut Tanggal
- Meski Ada Efisiensi Anggaran, Menhub Dudy Tetap Adakan Mudik Gratis Lebaran 2025
- Gandeng Komdigi, Mentrans Iftitah Ingin Transformasi Transmigrasi Lebih Dikenal Publik
- Beralih ke Produk Tembakau Alternatif Bisa Jadi Opsi Bagi Perokok Konvensional
- Komisi II DPR: BKD Jateng Bersalah atas Gagalnya 592 Lulusan PPG di Seleksi PPPK
- Jujurlah, Apa Alasan Pengangkatan PPPK 2024 Maret 2026? Ada 3 Hal Harus Dijelaskan