Penyidik KPK Belum Periksa Sri Mulyani
Kamis, 25 April 2013 – 17:58 WIB

Penyidik KPK Belum Periksa Sri Mulyani
JAKARTA--Meski telah berada di Amerika Serikat, penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum memeriksa mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani. Juru bicara KPK Johan Budi mengatakan penyidik KPK baru menggarap saksi lainnya, yakni Kepala Kantor Bank Indonesia di Washington DC, Wimboh Santoso.
Para penyidik KPK kata Johan, masih berada di AS untuk terus mendalami keterangan saksi dalam kasus penyalahgunaan kewenangan dalam pemberian Fasilitas Pinjaman Jangka Pendek (FPJP) dan terkait penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik.
“Mengenai ibu Sri Mulyani belum dilakukan pemeriksaan. Karena, KPK tengah melakukan pemeriksaan terhadap Pejabat BI yang bertugas di Washington, Wimboh Santoso,” kata Johan, kepada wartawan, di Kantor KPK, Kamis (25/4).“Tim (Penyidik KPK) masih di sana (AS),” tambahnya.
Sementara itu di dalam negeri, KPK melakukan pemeriksaan terhadap bekas Deputi Bank Indonesia, Halim Alamsyah. “Halim diperiksa sebagai saksi untuk tersangka BM (Budi Mulya),” ujarnya.
JAKARTA--Meski telah berada di Amerika Serikat, penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum memeriksa mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani.
BERITA TERKAIT
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- 4 Napi Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan, 16 Sipir Diperiksa
- Menteri UMKM Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketum IKA Trisakti