Penyidik KPK Jemput Presiden PKS
Rabu, 30 Januari 2013 – 23:30 WIB
_malam._M_Fathra_Nazrul_Islam_(3).jpg)
Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq tergesa-gesa menjauhi wartawan usai konferensi pers tanpa tanya jawab di DPP PKS, Rabu (30/1) malam.Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN
JAKARTA--Presiden Partai Keadilan Sejahtera, Luthfi Hasan Ishaaq, ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Status ini sebagai tindak lanjut kasus tangkap tangan dugaan suap impor daging.
Rabu (30/1) malam, Luthfi Hasan Ishaaq langsung memimpin rapat di DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan. Tak lama setelahnya, beberapa penyidik KPK terlihat mendatangi kantor DPP PKS.
Baca Juga:
Juru bicara KPK, Johan Budi mengatakan kedatangan penyidik KPK untuk menjemput LHI. Johan menegaskan, belum ada kepastian soal penahanan.
"Belum ada keterangan soal penahanan. Malam ini penyidik akan memanggil LHI, yang dilakukan penyidik KPK saat ini baru memanggil LHI untuk tujuan pemeriksaan di KPK," tambah Johan.(flo/jpnn)
JAKARTA--Presiden Partai Keadilan Sejahtera, Luthfi Hasan Ishaaq, ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Status ini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur