Penyidik Sudah Yakin Jessica Pembunuh Mirna

jpnn.com - JAKARTA - Tersangka kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso sudah ditahan penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, sejak Sabtu (30/1) pekan lalu.
Kapolda Metro Jaya, Irjen Tito Karnavian mengatakan, penahanan tersebut agar penyidik lebih mudah memeriksa Jessica. Namun Tito enggan berkomentar perihal hasil penyidikan tersebut.
"Khusus kasus Jessica saya tidak ingin meng-update apa pun," tegasnya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (5/2).
Meski begitu, Tito mengakui, pihak penyidik berpeluang untuk menahan Jessica selama 4 bulan selama tahap penyidikan. "Kami memiliki waktu empat bulan (tahan Jessica)," sambungnya.
Dia mengungkapkan, apabila pihak penyidik belum bisa menjerat Jessica di persidangan. Maka penyidik boleh melayangkan permintaan penahanan tambahan pada Kejaksaan. "Menjadi tahanan atas dukungan jaksa 40 hari," paparnya.
Kalau penahanan itu, penyidik belum bisa menjerat Jessica, maka penyidik berhak memohon pada pengadilan untuk memberi tambahan penahanan selama 30 hari pada pengadilan. "Kalau kurang cukup bisa kami ajukan 30 hari di pengadilan," tegasnya.
Tito menambahkan, guna melengkapi barang bukti untuk menjerat Jessica. Tito meminta agar seluruh pihak bersabar. Sebab, menurut dia, penyidik sudah yakin bahwa Jessica merupakan pembunuh Mirna. Hanya saja penyidik belum memiliki barang bukti yang cukup untuk dipersidangkan.
"Jadi gak usah buru-buru, sabar," tandasnya. (mg4/jpnn)
JAKARTA - Tersangka kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso sudah ditahan penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi