Penyokong KMP Hanya Tersisa PKS dan Gerindra?

JAKARTA - Pengamat politik Karyono Wibowo menilai, nasib Koalisi Merah Putih (KMP) saat ini sedang berada di ujung tanduk, pascaterbitnya SK Menkumham yang mengesahkan kepengurusan Partai Golkar pimpinan Agung Laksono.
"Mungkin masih akan ada kader Partai Golkar yang loyal kepada Aburizal Bakrie dan terus mendukung KMP. Namun, saya perkirakan jumlahnya sedikit. Dan yang masih solid PKS dan Gerindra aja, karena sikap Partai Amanat Nasional (PAN) juga berubah drastis sejak dipimpin Zulkifli Hasan,” ujarnya, kemarin.
Kemudian, partai Demokrat pun tidak bisa diharapkan akan mendukung KMP karena sejak awal partai tersebut terang-terangan memilih menjadi kekuatan tersendiri.
Karena itu, lanjut Karyono, sejumlah agenda yang digulirkan KMP, seperti hak angket kepada Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, akan mentah dan gagal. “Bisa jadi gagal,” tandasnya menambahkan. (dli/sam/jpnn)
JAKARTA - Pengamat politik Karyono Wibowo menilai, nasib Koalisi Merah Putih (KMP) saat ini sedang berada di ujung tanduk, pascaterbitnya SK
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg