Penyu Yu Berkaki Palsu
Rabu, 13 Februari 2013 – 07:45 WIB
KOBE – Setelah melewati proses yang cukup panjang, seekor penyu tempayan (loggerhead sea turtle) di Suma Aqualife Park, Kobe, Prefektur Hyogo, Jepang, akhirnya mendapat sepasang kaki palsu atau kaki buatan (artifisial) yang tepat. Selasa (12/2) penyu bernama Yu itu berhasil menjajal sepasang kaki depan yang terbuat dari karet. Itu merupakan kaki palsu ke-27 yang sempat dipasang pada kaki depan Yu.
’’Kami bekerja keras untuk merancang rompi yang bisa mempertahankan kaki palsu itu tetap bertahan di tempatnya selama ia berenang,’’ tutur Naoki Kamezaki, kurator Suma Aqualife Park.
Rompi yang terhubung langsung dengan dua kaki palsu penyu betina berumur 25 tahun itu dipasangkan melingkari cangkangnya. Karena terbuat dari karet yang lunak, kaki palsu maupun rompi tersebut tidak akan menyakiti Yu.
Kemarin Yu terlihat nyaman berenang dengan sepasang kaki palsunya di Suma Aqualife Park, Kota Kobe, Prefektur Hyogo, Jepang. Kecepatan berenangnya pun pulih 100 persen. Sebelumnya, penyu berbobot 96 kilogram itu tidak bisa memaksimalkan kemampuan berenangnya. Berbagai kaki palsu yang pernah ia coba hanya bisa mengembalikan kemampuan berenangnya sebesar 60 persen.
KOBE – Setelah melewati proses yang cukup panjang, seekor penyu tempayan (loggerhead sea turtle) di Suma Aqualife Park, Kobe, Prefektur Hyogo,
BERITA TERKAIT
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
- Prabowo Bertemu Sekjen PBB di Brasil, Ini yang Dibahas
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang