Penyuluh Harus Mampu Menguasai Teknologi

Senada, Sekretaris Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Jawa Barat M Ruslan U Esfa mengatakan penguasaan teknologi merupakan hal penting untuk mencapai swasembada pangan karena bisa meningkatkan produktivitas para petani.
"Salah satu tujuan dari IPDMIP adalah meningkatkan kapasitas SDM petani melalui penguasaan teknologi," jelasnya.
Koordinator Kelompok Penyelenggaraan Penyuluh Joko Samiyono memaparkan bahwa pihaknya berkomitmen mendorong para penyuluh untuk mendukung petani secara teknis pada subsektor tanaman pangan, hortikultura, peternakan, perkebunan, sarana dan prasarana pertanian dan perkarantinaan.
Melalui giat seperti ini, kata Joko, penyuluh diharapkan berpartisipasi aktif dalam program penelitian dengan penyebarluasan teknologi inovasi pertanian melalui media yang efektif menjangkau sasaran luas seperti media audiovisual dan media sosial.
Dijelaskan Joko, peran penyuluh pertanian sebagai pendamping petani saat ini, tidak hanya pendampingan dari hulu ke hilir, juga pascapanen. Dengan didampinginya petani dalam pendistribusian produk pertanian diharapkan lebih banyak menguntungkan petani.
"Apalagi diperkuat dengan aplikasi cerdas pertanian seperti sekarang," lanjut Joko.
Dia mengingatkan bahwa petani di seluruh Indonesia mendambakan penyuluh cerdas dan kreatif untuk mengembangkan potensi pertanian, atasi kendala dan tantangan serta mendukung pengembangan pertanian dari hulu ke hilir.
"Output yang kita harapkan para petani makin meningkatkan produktivitas di lahan pertaniannya," tutup dia.
Kolaborasi aspek teknologi dan informasi pada sektor pertanian membuat aktivitas para penyuluh maupun petani makin mudah.
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Mentan Amran Bangun Kerja Sama dengan Yordania, Ketua GAN Yakin Sektor Pertanian RI Bakal Maju
- Wamen Veronica Tan Minta Dokter Cabul Priguna Dihukum Maksimal
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat