Penyuluh Pertanian Minim
Senin, 24 Juni 2013 – 09:23 WIB
SOREANG-Bupati Bandung, Dadang M. Naser, meminta kepada pemerintah pusat untuk mempertimbangkan penambahan jumlah tenaga penyuluh pertanian. Mengingat jumlah tenaga penyuluh setiap tahun terus berkurang, karena memasuki batas usia pensiun. Menurutnya, keberadaan penyuluh pertanian memiliki peranan yang sangat penting untuk memberikan pemahaman kepada para petani, dalam upaya memberikan kreativitas kepada para petani.
"Seperti halnya di Kabupaten Bandung, pada lima tahun mendatang jumlah tenaga penyuluh pertanian hanya 21 orang, karena setiap tahun terus berkurang karena pensiun," ungkap Naser, Minggu (23/6).
Naser menilai, petani merupakan komunitas strategis yang mampu memberikan kontribusi cukup penting dalam upaya ketahanan pangan. "Oleh karenanya saya imbau, agar penyuluh pertanian PNS untuk tahun-tahun mendatang segera mendapat perhatian serius," terang Naser.
Baca Juga:
SOREANG-Bupati Bandung, Dadang M. Naser, meminta kepada pemerintah pusat untuk mempertimbangkan penambahan jumlah tenaga penyuluh pertanian. Mengingat
BERITA TERKAIT
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB