Penyumbang Minta Tanggung Jawab Darsem
Minggu, 07 Agustus 2011 – 00:10 WIB

Penyumbang Minta Tanggung Jawab Darsem
Kisah Darsem yang kini bergelimang harta dengan uang sumbangan pemirsa, juga mengundang kecaman dari pemirsa yang jadi penyumbang. Hakim (30) yang ikut mengajak rekan-rekannya menyalurkan sumbangan pada Darsem mengaku kecewa dengan TV One selaku pengelola sumbangan.
"Dulu itu judulnya adalah bebaskan Darsem. Tapi kalau negara sudah membebaskan, harusnya TV One bertanya lagi pada pemirsanya uang buat apa? Jadi bukan untuk Darsem. Kami jelas sangat kecewa dan jadi pelajaran tidak akan menyalurkan sumbangan lagi pada pengelola seperti itu," tegas Hakim.
Menurut Hakim, harusnya sumbangan pemirsa dapat dipertanggungjawabkan penuh oleh pengelola. Meski sudah diberikan pada Darsem, namun harus dipikirkan juga dampak psikologis bagi keluarga TKW yang lain. Misalnya saja keluarga Ruyati yang jelas-jelas mati dipenggal. Karena kasus Ruyati pula, masalah Darsem menjadi terangkat ke publik. Namun dari pemberitaan, Darsem hanya memberi keluarga Ruyati Rp 20 juta saja.
"Bukannya kami tidak ikhlas menyumbang, tapi niat kami menyumbang dulunya bukan untuk memperkaya seseorang. Kasihan TKW lainnya, keluarga Ruyati misalnya," kata Hakim.
BREBES - Kehidupan Darsem, TKW yang mendapat uang Rp 1,3 miliar dari TV One hasil dari sumbangan pemirsa, kini tengah jadi sorotan. Bebas dari hukuman
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia