Pep Guardiola Bertemu Marquez Bersaudara, Begini Isi Obrolannya
jpnn.com, MANCHESTER - Pembalap asal Spanyol Marc Marquez bersama sang adik, Alex Marquez, berkunjung ke tempat latihan Manchester City di Etihad Campus, Inggris, Rabu (25/8).
Kedatangan kedua pembalap itu disambut langsung pelatih Man City Pep Guardiola.
Marquez bersaudara berkunjung ke tempat latihan Manchester City dalam rangkaian kegiatan sebelum gelaran MotoGP Inggris yang akan berlangsung pada 27-29 Agustus mendatang.
Keduanya akan berlomba di Sirkuit Silverstone, Inggris, setelah tahun lalu ditiadakan karena adanya pandemi Covid-19.
Guardiola mengaku senang dikunjungi kompatriotnya dari Spanyol itu. Pelatih berusia 50 tahun tersebut mengaku saling bertukar pikiran dengan kedua pemabalap mengenai dunia olahraga.
“Kita bermain bola dan dia berada di motor. Tentu ini sangat berbeda, tetapi jika kamu ingin menang, kamu harus melakukan sesuatu dengan lebih baik dan menaikkan standar dan level. Kami harus memiliki pemikiran yang benar.”
“Ketika kamu juara beberapa kali, berarti kamu sangat spesial. Sayangnya dia mengalami cedera, tetapi keadaannya akan lebih baik. Saya yakin dia masih terus berkarier dan membuat orang-orang yang menyukai olahraga merasa senang,” ungkap Guardiola dilansir dari laman MotoGp.
Disela-sela kunjungannya, Marquez bersaudara juga mendapat hadiah kenang-kenangan berupa jersei Manchester City yang bertuliskan nama mereka masing-masing. Keduanya langsung mengabadikan momen pertemuan ini dengan foto bersama Guardiola.
Pembalap asal Spanyol Marc Marquez bersama sang adik, Alex Marquez, berkunjung ke tempat latihan Manchester City di Etihad Campus, Inggris, Rabu (25/8).
- Hasil Laga Manchester City Vs Tottenham Hotspur Bikin Gempar
- Alasan Guardiola Memperpanjang Kontrak Bersama City: Klub Masih Membutuhkan Saya
- Haaland Puji Guardiola: Dia Manager Terbaik di Dunia
- MotoGP 2025: Suksesor Marc Marquez di Gresini Racing Mematok Target Tinggi
- Federal Oil Berharap Gresini Racing Tetap Moncer Pada MotoGP 2025
- Kunci Gelar Juara Dunia MotoGP 2024, Jorge Martin Mengaku Terguncang