Pepe Kesal, Sebut Skuad Barca Pemain Teater
Selasa, 09 Oktober 2012 – 20:10 WIB

Pepe Kesal, Sebut Skuad Barca Pemain Teater
EL CLASICO Minggu (7/10) memang berakhir dengan skor damai (2-2). Juga tidak ada rapor negatif dari wasit Delgado Ferreiro. Tapi, bukan berarti tidak ada komplain terhadap jalannya pertandingan. Protes datang dari Pepe. Defender Real Madrid itu kesal dengan pemain Barca yang dilabelinya sebagai para pemain teater.
"Gaya mereka sangat teatrikal. Tapi, cara itu tidak berhasil terhadap kami," kata Pepe kepada Football Espana.
Baca Juga:
Pepe lalu menyoroti insiden pada menit ke-52 kala Andres Iniesta terjatuh di kotak penalti seusai berbenturan dengannya. Pepe mengklaim Iniesta diving. Wasit sependapat dengan Pepe dengan tidak memberikan penalti kepada Barca.
"Iniesta memang mengincar saya di kotak penalti. Dia menarik Anda lalu mengajak berputar-putar menunggu Anda menjatuhkannya. Mereka sudah terbiasa seperti itu, bersandiwara," tutur Pepe.
EL CLASICO Minggu (7/10) memang berakhir dengan skor damai (2-2). Juga tidak ada rapor negatif dari wasit Delgado Ferreiro. Tapi, bukan berarti tidak
BERITA TERKAIT
- Resmi Jadi WNI, Emil Audero, Joey Mathijs, dan Dean Ruben Terlihat Semringah
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia