Perampok Berpistol Sekap Dua Pegawai Kantor Pos
Minggu, 16 Juni 2013 – 06:49 WIB
TANGERANG - Aksi perampokan dengan senjata api (senpi) terjadi di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Jumat sore (14/6). Para pelaku berhasil menggasak uang Rp 63 juta dari brankas Kantor Pos dan Giro Pamulang di Jalan Padjajaran, Pamulang, Tangsel. Sebelum beraksi, komplotan itu lebih dulu mengancam dua karyawan dengan menggunakan pistol dan mengikat mereka dengan kabel listrik.
Perampokan tersebut terjadi sebelum kantor pos tutup pukul 16.00. Bandit berjumlah empat orang itu mendatangi kantor pos dengan mengendarai dua sepeda motor. Awalnya, mereka masuk dan berpura-pura sebagai nasabah. Begitu melihat situasi keamanan di kantor pos itu lemah, empat pria berpostur tubuh tinggi tegap merangsek ke meja kasir. Seorang di antaranya lalu menodongkan pistol ke dua karyawan, yakni Ilham Yazis, 20; dan Iis Sutiah, 48.
Tiga pelaku lainnya melumpuhkan dua korban dengan cara mengikat mereka dengan menggunakan kabel listrik. Keduanya disekap di balik meja kasir. Seorang pelaku lantas membongkar brankas berisi uang setoran hasil transaksi jual beli selama sehari. Tiga pelaku lain berjaga-jaga untuk mengamati situasi. Setelah mengemasi uang setoran Rp 63 juta, komplotan itu langsung kabur.
''Saat perampokan terjadi, satpam sudah pulang karena dua karyawan itu akan menutup kantor. Korban beres-beres lebih dulu sebelum pulang,'' ungkap Kapolsek Pamulang Kompol M. Nasir kepada Jawa Pos, Sabtu (15/6).
TANGERANG - Aksi perampokan dengan senjata api (senpi) terjadi di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Jumat sore (14/6). Para pelaku berhasil menggasak
BERITA TERKAIT
- Pencuri Uang Operasional KPU Langkat Ditangkap Polisi, Pelaku Ternyata
- Arjuna Faddli Dituntut Vonis Mati
- Maling Motor Ini Incar Kendaraan Milik Pelaku Tawuran, Modus Sebagai Polisi
- Satu Keluarga Coba Bunuh Diri Gegara Pinjol, Ada yang Selamat
- Kasus Investasi Bodong Robot Trading Net89, Bareskrim Sita Aset Rp 200 Miliar di Bali
- Selesai Video Call, Pemuda Asal Lombok Ditikam Rekannya di Malaysia