Perampok Gasak Mobil Pengisi ATM
Selasa, 17 Mei 2011 – 01:17 WIB

Perampok Gasak Mobil Pengisi ATM
SEBUAH mobil pengisi uang untuk Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik BCA dibawa kabur perampok. Mobil yang di dalamnya berisi uang Rp 2 miliar itu dirampas perampok di Apotik Tania, Jl. Robusta Raya, Pondok Kopi, Duren Sawit, Jakarta Timur, sekitar Pukul 22.00, Minggu (15/5).
Dari informasi yang diperoleh dari Kepala Unit Reskrim Polsek Duren Sawit, Ipda Suwardi dijelaskan, saat kejadian tiga orang teknisi dan petugas pengawal kendaraan yakni Junizar, Zulfikar, dan Aman sedang melakukan pengisian ATM di Apotik Tania. Sementara di dalam kendaraan ada sopir bernama Hendrik dan seseorang petugas keamanan lainnya yang baru ikut ke dalam mobil di tengah jalan.
Baca Juga:
”Saat itulah datang dua orang perampok yang langsung membawa kabur mobil itu bersama sang sopir dan petugas keamanan itu," kata Suwardi.
Mobil dilarikan perampok ke arah Jalan Raya Soekanto. Setelah menerima laporan tersebut, petugas Polsek Duren Sawit memeriksa sejumlah saksi dan melakukan pengejaran terhadap mobil yang dibawa kabur perampok. Akhirnya Senin (16/05) pagi, kendaraan pengisi uang tunai ATM BCA itu ditemukan di Jalan Jatibening I, Bekasi bersama Hendrik.
SEBUAH mobil pengisi uang untuk Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik BCA dibawa kabur perampok. Mobil yang di dalamnya berisi uang Rp 2 miliar itu
BERITA TERKAIT
- Warga Banten Tewas Dikeroyok 4 Orang, 2 Pelaku Oknum TNI
- Pelaku Mutilasi Sang Kekasih yang Sedang Hamil Diancam Hukuman Mati
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru