Perampokan Minimarket di Kembangan, Polisi Bergerak Memburu Pelaku

jpnn.com - JAKARTA - Perampokan bersenjata api pada sebuah minimarket di Jalan Kembangan Utara, Nomor 47, RT 2 / RW 001, Kembangan, Jakarta Barat, Minggu (17/9) malam.
Polisi terus bergerak melakukan penyelidikan kasus perampokan bersenjata api di minimarket tersebut.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi mengatakan bahwa sampat saat ini, penyidik masih melakukan penyelidikan dan pendalaman terhadap hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) di minimarket.
“Petunjuk-petunjuk yang diperoleh penyidik sedang dikembangkan dan sedang diupayakan untuk mencari pelakunya," kata Syahduddi saat ditemui di Jakarta, Rabu (20/9).
Polisi sudah meminta keterangan dua pegawai minimarket yang menjadi korban, serta beberapa saksi di sekitar TKP.
"Itu sudah kami lakukan proses pengambilan keterangan dari saksi korban dan apa yang disampaikan menjadi petunjuk bagi kami untuk bisa mengungkapkan kasus ini," ungkapnya.
Syahduddi menyebut dari hasil penyelidikan sementara, terdapat beberapa petunjuk yang mengarah kepada pelaku.
"Yang jelas dari penyelidikan dan pendalaman yang dilakukan oleh penyidik, ada beberapa petunjuk yang mengarah kepada pelaku," kata Syahduddi.
Polisi terus bergerak melakukan penyelidikan kasus perampokan bersenjata api di sebuah minimarket kawasan Kembangan, Jakarta Barat.
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan
- Komplotan Perampok Terbongkar Setelah Satu Pelaku Ingat Orang Tua Sakit
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- Pelaku Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Kabupaten Garut Ditangkap
- Pelaku Pengelolaan Sampah Ilegal dan Pungli di Pekanbaru Ditangkap