Perang Geng Motor, Satu Koma
Polisi Amankan 238 Remaja Tanggung
Minggu, 26 September 2010 – 02:20 WIB
BANDUNG - Sebanyak 238 anggota geng motor, malam tadi diciduk aparat kepolisian Polresta Bandung. Mereka digiring ke markas Polrestabes Bandung karena setelah diduga melakukan tindakan kriminal. Sebelum digelandang ke Polrestabes Bandung, mereka sempat digeledah di Jalan Cihampelas, Kota Bandung. Kapolrestabes Bandung Kombes Jaya Subriyanto mengatakan, anggota geng motor yang diamankan terdiri dari 218 orang laki-laki dan 20 perempuan. "Sepulang dari jambore IMI di Subang, kelompok kecil yang dipulangkan tidak bermasalah. Tapi kelompok besar ini, mereka bikin ulah," jelasnya seperti dikutip Bandung Ekspres (grup JPNN).
Dikabarkan, mereka baru pulang dari Jambore Ikatan Motor Indonesia (IMI) di Kabupaten Subang. Di Subang sendiri, dua kelompok geng motor bentrok pada acara jambore itu. Seorang anggota geng mengalami beberapa luka tusuk dan kini dirawat di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.
Baca Juga:
Ratusan anggota geng motor yang didominasi remaja tanggung tersebut digelandang menggunakan puluhan mobil Brimob. Setibanya di Mapolres, mereka dibariskan dan mendapat pembinaan.
Baca Juga:
BANDUNG - Sebanyak 238 anggota geng motor, malam tadi diciduk aparat kepolisian Polresta Bandung. Mereka digiring ke markas Polrestabes Bandung karena
BERITA TERKAIT
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Guru PPPK di Karanganyar Makin Nelangsa, Hasil Visum Tidak Bisa Dilihat, Pemerkosa Wara-wiri