Perang Tokoh akan Terjadi di Pileg DPD
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Irman Gusman mengatakan Pemilu legislatif tahun 2014 merupakan peristiwa yang paling menarik bagi DPD. Pasalnya kata Irman Gusman, pertarungan untuk bisa lolos ke DPD diikuti oleh sejumlah tokoh senior partai politik dan pimpinan lembaga negara.
"Pemilu legislatif 2014 ini paling menarik karena untuk lolos ke DPD bakal bertarung para bintang partai politik, tokoh dan pimpinan lembaga negara," kata Irman Gusman di Jakarta Rabu (19/3).
Fakta tersebut lanjut Irman, mengindikasikan bahwa secara kelembagaan peranan dan fungsi, DPD semakin seksi. "Dan saya tentunya sangat senang karena keandalan para politikus, tokoh dan pimpinan lembaga negara itu akan sangat menentukan kiprah DPD di ahun-tahun mendatang," ujar senator asal Sumatera Barat itu.
Menurut peserta konvensi calon presiden Partai Demokrat itu, rakyat Indonesia membutuhkan ruang untuk menyampaikan aspirasinya tentang daerah. DPD, kata Irman, sudah menjadi ruang aspirasi daerah tersebut.
"Secara bertahap, DPD makin menemukan bentuk memperkuat negara kesatuan ini. Kecemasan partai politik terhadap DPD sebagai pendorong Indonesia menjadi negara federal tidak beralasan dan tidak terbukti," ujarnya. (fas/jpnn)
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Irman Gusman mengatakan Pemilu legislatif tahun 2014 merupakan peristiwa yang paling menarik bagi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengacara Firli Bahuri Tuding Polisi Kurang Bukti Penyidikan
- PAM JAYA Menggratiskan Biaya Pemasangan Sambungan Bagi Pelanggan Baru
- 5 Korporasi Jadi Tersangka Kasus Timah, Pengamat UI Minta Pemerintah Perketat Pengawasan
- Saksikan Layanan PBG di Kota Tangerang Selesai 4 Jam, Mendagri Langsung Acungkan Jempolnya
- Honorer Habis pada 2025, Semua jadi PPPK, Pak Budi Bilang 100%
- Mendagri Jadikan Kota Tangerang Sampel Monitoring Inflasi Nasional