Perangkat Desa Kuasai Tol
Jumat, 14 Desember 2012 – 10:17 WIB

Perangkat Desa Kuasai Tol
JAKARTA - Ancaman perangkat desa untuk mengepung gedung DPR terbukti. Tidak hanya berhasil menjebol salah stau pintu masuk gedung wakil rakyat itu, massa perangkat desa juga sempat menduduki tol dalam kota, di sekitar depan gedung DPR dan Senayan.
Kamacetan total terjadi, lantaran massa aksi duduk-duduk di tengah ruas tol. Ratusan perangkat desa ini mengenakan baju dinas perangkat desa, datang ke Senayan untuk 'menyambut' pengesahan RUU tentang Desa menjadi UU, yang dijadwalkan digelar hari ini (14/12).
Tuntutan mendasar mereka adalah agar UU Desa mengakomodir keinginan mereka agar bisa diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Massa hingga saat ini mulai berangsur bergeser dari ruas tol, menuju halaman gedung DPR. Mereka terus berorasi meneriakkan aspirasi. (sam/jpnn)
JAKARTA - Ancaman perangkat desa untuk mengepung gedung DPR terbukti. Tidak hanya berhasil menjebol salah stau pintu masuk gedung wakil rakyat itu,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Mantan Komisioner KPK Duga Ada Aktor Lain di Balik Mafia Peradilan Suap Rp 60 Miliar
- Museum of Toys dan RMHC Galang Dana Pembangunan Rumah Singgah Anak Berpenyakit Kronis
- Setelah Heboh Pengadil Terjerat Kasus Suap, MA Rombak Posisi 199 Hakim
- Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Pengamat: Kegagalan Memaknai Demokrasi dan Cara Beroposisi yang Sehat
- Banjir di Barito Utara Meluas, 60 Ribu Warga Terdampak
- KPK Akan Periksa La Nyalla Terkait Kasus Dana Hibah Jawa Timur Setelah Penggeledahan