Perantara Suap DPID jadi Sosok Misterius di DPR
Selasa, 06 November 2012 – 21:36 WIB

Perantara Suap DPID jadi Sosok Misterius di DPR
JAKARTA - Sosok Harris Andi Surahman mendadak menjadi misteri bagi hakim di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta. Orang yang disebut menjadi perantara bagi Fahd el Fouz untuk memberikan suap kepada Wa Ode Nurhayati itu dianggap tak jelas asal-usulnya oleh hakim.
Hal ini diungkapkan oleh hakim anggota, Pangeran Napitupulu dalam sidang kasus suap Dana Percepatan Infrastruktur Daerah (DPID) dengan terdakwa, Fahd El Fouz alias Fahd A Rafiq di Pengadilan Tipikor Jakarta Selatan, Selasa malam, (6/11).
"Siapa sebenarnya si Haris ini? Kenapa dia bisa keluar masuk DPR dengan mudah, siapa dia sebenarnya. Apa benar dia salah satu staf ahli di DPR?" tanya Pangeran pada Sekretaris Jenderal Setjen DPR RI, Nining Indra Saleh yang menjadi saksi untuk Fahd.
Nining mengaku tak mengenal Haris dan belum mencari tahu tentang tugasnya di DPR RI. Lantaran tak mendapatkan jawaban dari Nining, majelis menanyakan hal tersebut ke salah satu pimpinan Banggar DPR, Tamsil Linrung.
JAKARTA - Sosok Harris Andi Surahman mendadak menjadi misteri bagi hakim di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta. Orang yang disebut menjadi
BERITA TERKAIT
- Prediksi Cuaca BMKG, Jakarta Diguyur Hujan Ringan Selasa Siang
- Pengangkatan PPPK Paruh Waktu Harus Dikawal Honorer, Jangan Sampai Lengah
- Tidak Semua Honorer yang Lulus PPPK 2024 Bisa Tidur Nyenyak
- BBPVP Bandung & Yayasan Inovasi Muda Indonesia Beri Pelatihan di Sektor Green Jobs
- Kades Kohod Dijebloskan Polisi ke Sel
- Dukung Ketahanan Pangan, Polda Riau Meluncurkan Program P2L