Perbaikan Jalur Pantura Selesai H-10 Lebaran
Rabu, 03 Juli 2013 – 05:29 WIB

Perbaikan Jalur Pantura Selesai H-10 Lebaran
JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) berjanji akan menyelesaikan proyek pembenahan jalur pantai utara Jawa (pantura) maksimal sepuluh hari menjelang lebaran. Dengan demikian, jalur utama transportasi darat di Jawa itu dalam kondisi mantap ketika digunakan sebagai jalur mudik. Di Jawa Barat meliputi jalur Ciasem-Pamanukan, Pamanukan-Lohbener, Lohbener-Palimanan, Lohbener-Indramayu-Cirebon, dan Jalan Yos Sudarso di Cirebon.
Selain pantura, PU kini juga tengah mempercepat perbaikan jalan nasional di Sumatera, Bali, dan Sulawesi. "Seluruh ruas jalan nasional kini tengah diperbaiki. Namun beban pekerjaan terbesar memang di pantura karena menjadi urat nadi ekonomi nasional," terang Dirjen Bina Marga Kementerian PU Djoko Murjanto di kantornya, Selasa (2/7).
Baca Juga:
Saat ini, sedikitnya ada 12 proyek perbaikan jalan ruas pantura yang tengah diperbaiki. Proyek yang tengah dikerjakan adalah jalur Tangerang-Serang-Merak (Banten).
Baca Juga:
Djoko Murjanto juga menjanjikan proyek perbaikan jembatan juga akan selesai pada H-10, termasuk pembongkaran jembatan Cidongkol yang selama beberapa bulan terakhir menyebabkan kemacetan di sekitar Cirebon.
JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) berjanji akan menyelesaikan proyek pembenahan jalur pantai utara Jawa (pantura) maksimal sepuluh hari menjelang
BERITA TERKAIT
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Melahirkan Ahli Keuangan Investigator Jadi Strategi IAPI Menjaga Kepercayaan Publik
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- HUT ke-50 TMII, Bank Raya Hadirkan Kemudahan Transaksi Untuk Para Pengunjung