Perbaikan Jembatan Gantung Bojong Apus Rampung Pekan Depan

jpnn.com - JAKARTA - Perbaikan kerusakan Jembatan Gantung Bojong Apus di Kabupaten Lebak, Banten akan selesai dalam lima hari kerja. Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah IV, Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga Kementerian PUPR, Bambang Hartadi mengatakan, pihaknya bersama jajarannya langsung mengecek kondisi Jembatan Bojong Apus di lapangan setelah menerima laporan kerusakan.
"Perbaikan mulai dilakukan sejak 19 Mei 2016 kemarin, terhitung lima hari kerja selesai," kata Bambang dalam siaran persnya.
Berdasarkan pemeriksaan, temuan kerusakan terjadi pada oprit jembatan di sisi timur. Yakni berupa penurunan badan jalan pada oprit, karena turunnya material timbunan yang kurang lebih setinggi 20 cm.
"Serta keretakan pada pasangan batu dinding penahan oprit, yang juga disebabkan terbawa penurunan material timbunan," tutur Bambang.
Selain itu, juga ditemukan kerusakan pada rangka jembatan gantung berjumlah 16 segmen, yakni kerusakan pada segmen 1 berupa batang segmen sisi terluar sebelah kiri melengkung. Bambang menjelaskan, penanganan kerusakan pada oprit jembatan akan dilakukan dengan cara pemadatan ulang dilengkapi dengan tali air.
"Saat ini, kondisi jembatan secara teknis masih aman untuk dilalui dan bisa berfungsi secara normal melayani lalu lintas," tandas Bambang. (chi/jpnn)
JAKARTA - Perbaikan kerusakan Jembatan Gantung Bojong Apus di Kabupaten Lebak, Banten akan selesai dalam lima hari kerja. Kepala Balai Besar Pelaksanaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dr Tifauzia & Roy Suryo Audiensi dengan UGM, Minta Kampus Jangan Jadi Alat Seseorang
- Wagub Cik Ujang Simak Laporan Pembahasan Pansus DPRD Terhadap LKPj Gubernur Sumsel 2024
- Cari Remaja Hilang di Hutan Jambi, Tim SAR Gunakan Drone Thermal
- Gelapkan Uang Rp 8,6 Miliar, Pegawai Bank Mega Ini Dituntut 10 Tahun Bui
- Gubernur Herman Deru Dukung UIGM Sediakan Beasiswa Kedokteran untuk Anak-anak Desa
- Pesan Maesyal Rasyid ke 1.694 ASN CPNS & PPPK yang Baru Dilantik: Jaga Ucapan dan Perilaku