Perbankan Naikkan Suku Bunga
Rabu, 08 Oktober 2008 – 14:23 WIB

Perbankan Naikkan Suku Bunga
JAKARTA - Langkah Bank Indonesia (BI) menaikkan suku bunga acuan (rate) 9,5% dari sebelumnya 9,25% atau naik 25 basis poin mendorong bank-bank nasional untuk melakukan penyesuaian tingkat suku bunga deposito rupiah. Kenaikan ini salah satunya dipicu oleh tingginya laju inflasi yang pada September lalu mencapai 0,97 persen. Narini menyebutkan, BCA telah menaikkan suku bunga deposito rupiah untuk tiga bulan bagi nasabah yang menempatkan dananya sebesar Rp10 - 25 miliar dari delapan persen menjadi sembilan persen. "Dan untuk enam bulan bunganya naik menjadi sembilan persen dari 8,5 persen dengan nominal yang sama," urainya.
Demikian dikatakan Manager Humas Bank BCA Tbk, Dwi Narini kepada pers di Jakarta, Rabu (8/10). "Inflasi bulan lalu memang tinggi, makanya BI kembali menaikkan BI Rate rata-rata sebesar 25 basis poin ," kata Dwi.
Baca Juga:
Menurutnya, kenaikan BI Rate telah mendorong bank-bank nasional termasuk BCA segera menyesuaikan tingkat suku bunga deposito rupiah setelah beberapa bulan lalu masih bertahan pada posisi sebelumnya. Kenaikan tersebut diharapkan tetap mampu menarik minat masyarakat dalam upaya mengurangi ketatnya likuiditas pasar. "Kami yakin, BCA masih dapat menarik dana masyarakat," tambahnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Langkah Bank Indonesia (BI) menaikkan suku bunga acuan (rate) 9,5% dari sebelumnya 9,25% atau naik 25 basis poin mendorong bank-bank nasional
BERITA TERKAIT
- GMTD Terapkan Prinsip Keberlanjutan Melalui Tanjung Bunga
- Herbalife Indonesia Raih Sertifikasi Syariah DSN-MUI
- Untar Residence Hadirkan Hunian Modern dan Inklusif untuk Mahasiswa Global
- Asbanda dan Bank Papua Umumkan Pemenang Undian Tabungan Simpeda 2025, Ini Daftarnya
- Indonesia Terbuka soal Kritik Terhadap QRIS
- Bea Cukai Berikan Izin Kawasan Berikat ke Perusahaan Asal Semarang Ini