Perbankan Swasta Diharapkan Ikuti Langkah BRI dan BNI Turunkan Bunga Kredit

jpnn.com, JAKARTA - Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi berharap perbankan swasta mengikuti langkah bank pelat merah untuk menurunkan suku bunga kredit.
Menurut dia, saat ini belum ada perbankan swasta yang memiliki inisiatif menurunkan suku bunga kredit.
"Padahal Bank Indonesia sudah lama menurukan suku bunga acuan hingga mengutarakan kekecewaanya karena perbankan tak kunjung menurukan suku bunga kredit," ujar Ibrahim kepada JPNN.com, Rabu (3/3).
Ibrahim menjelaskan, harapan penurunan suku bunga kredit perbankan swasta bukan tanpa alasan. Pasalnya, sebagian besar nasabah menggunakan kredit pada bank swasta.
"Misalkan BCA sebagai bank terkuat di Asia seharusnya mengambil langkah duluan. Nasabahnya kan besar, tapi saya lihat belum ada inisiatif," kata dia.
Setidaknya, lanjut Ibrahim, suku bunga kredit pada perbankan swasta berkisar pada 6-7 persen. Sementara saat ini, masih berada pada kisaran 11,5 persen.
"Angka 11,5 persen sungguh besar dan memberatkan masyarakat di tengah situasi ini. Pengusaha dan masyarakat mendapatkan penurunan itu wajar," ungkap Ibrahim.
Selain itu, dia juga menyayangkan beberapa ada perbankan pelat merah yang belum menyatakan diri menurunkan suku bunga kredit.
Perbankan swasta diharapkan mengikuti langkah BRI dan BNI menurunkan suku bunga kredit. Simak selengkapnya.
- Imigrasi Pemalang & BRI Gelar Bakti Sosial di Panti Asuhan Dewi Masyithoh
- Pengusaha HM Hoosnaini Iskandar Pilih BNI Sebagai Mitra Bisnis, Begini Alasannya
- KPK Ungkap Modus Korupsi Dana CSR BI Seusai Periksa Satori
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- BNI Indonesia’s Horse Racing 2025 Bakal Segera Digelar, Buruan Beli Tiketnya!
- Rejeki wondr BNI Berhadiah Chery J6 Hingga Mercedes Benz, Tingkatkan Transaksi Anda