Perbanyak Konsumen, Diamondfair Gelar Pasar Murah

jpnn.com, JAKARTA - Diamond Group melalui anak perusahannya, Diamondfair menggelar pasar murah sebagai upaya memperbanyak konsumen.
Melissa Huang, Direktur PT Diamondfair Ritel Indonesia mengatakan kegiatan tersebut membawa banyak keuntungan bagi konsumen.
"Harga di toko kami memang bersaing, saat bazaar kami tambahkan dengan diskon menarik," kata Melissa dalam keterangannya, Selasa (27/9).
Diamondfair menjual berbagai barang produksi milik Diamond Group, seperti susu segar, UHT, es krim, jus, yoghurt, dan masih banyak lagi produk lainnya.
Kegiatan pasar murah itu juga untuk lebih memperkenalkan brand mereka kepada masyarakat.
Bazaar Diamondfair pertama digelar pada Juni 2022. Saat itu, hanya digelar sebulan sekali dan acaranya hanya berlangsung satu hari.
"Karena sukses akhirnya kegiatan ditambah menjadi tiga hari dalam sebulan dan digelar di tiga toko," ujar Melissa.
Bazaar akan mulai pada 29 September hingga 1 Oktober 2022 di toko Diamondfair Ancol-Jakarta, Cibitung-Bekasi, dan Sidoarjo-Jawa Timur.
Diamond Group melalui anak perusahannya, Diamondfair menggelar pasar murah sebagai upaya memperbanyak konsumen.
- ASDP Kembali Terapkan Diskon Tarif Layanan Ekspres Mulai 3-7 April, Ini Besarannya
- Pasar Murah di Kalteng: Gubernur Agustiar Menggratiskan 140 Ribu Paket Sembako
- Berbagi Berkah Ramadan, JIEP Gelar Pasar Murah Hingga Mudik Gratis
- Demokrat Dorong Revisi UU Perlindungan Konsumen untuk Hadapi Tantangan Era Digital
- Menjelang HUT ke-25, BMI Gelar Pasar Murah Bersuka Ria UMKM Fest
- Masyarakat Gresik Bersyukur Ada Operasi Pasar Murah untuk Stabilkan Harga Pangan