Perbasi Berharap Prawira Bandung dan Pelita Jaya Kompetitif di BCL Asia 2024

jpnn.com - Induk organisasi basket Indonesia (Perbasi) melepas Prawira Bandung dan Pelita Jaya untuk bertanding pada ajang Basketball Champions League (BCL) Asia 2024.
Ketum Perbasi, Danny Kosasih sangat mendukung penuh penyelenggaraan BCL Asia 2024.
Pelita Jaya dan Prawira Bandung diharapkan bisa mempersiapkan diri dengan matang menghadapi ajang tersebut mengingat terjadi bentrok dengan penyelenggaraan IBL 2024.
Tercatat, kedua tim masih bermain di IBL dan hanya memiliki waktu beberapa pekan sebelum tampil pada ajang BCL 2024.
"Kami mendukung penyelenggaraan BCL Asia karena itu merupakan program turunan dari FIBA Asia. Ke depannya kami berharap waktu penyelenggaraan bisa lebih jelas dan tidak terjadi perubahan,” ungkap Danny saat ditemui di GBK Arena, Sabtu (23/3/2024).
Sementara itu, Sekjen Perbasi, Nirmala Dewi juga berkoordinasi untuk menyiapkan Pelita Jaya dan Prawira agar tampil maksimal di kompetisi akbar benua Kuning.
Selain membutuhkan persiapan matang, Perbasi mencoba memberikan pelayanan terbaik agar kedua tim bisa fokus mengarungi BCL Asia 2024.
“Kami mau tim yang tampil di BCL 2024 dengan kekuatan terbaiknya. Untuk itu, kami berkoordinasi dengan beberapa pihak mulai dari IBL hingga klub untuk menentukan jadwal.”
Perbasi melepas Prawira Bandung dan Pelita Jaya yang akan berkompetisi pada ajang Basketball Champions League (BCL) Asia 2024.
- Perbasi Jakarta Gelar Liga Basket Putri, 10 Tim Asal Ibu Kota Berpartisipasi
- BCL Asia 2025: Johannis Winar Ungkap Faktor Kemenangan Pelita Jaya atas NS Matrix
- BCL Asia 2025: Kepercayaan Diri Pulih, Pelita Jaya Ganyang Tim Malaysia
- BCL Asia 2025: Link Live Streaming Pelita Jaya vs Bishrelt Metal
- Pelita Jaya Berusaha Tembus Babak Utama BCL Asia 2025
- Bank Mandiri & Perbasi Bersinergi Percepat Lahirnya Bintang Basket Indonesia