Perbincangan Avanza 2019 Semakin Panas, Cek Bocorannya!
jpnn.com, JAKARTA - Pertarungan di segmen low multi purpose vehicle (LMPV) memang selalu memikat diperbincangkan. Persaingannya pun terus memanas setelah Mitsubishi Xpander hadir, disusul All New Ertiga ikut menguatkan posisinya.
Toyota Avanza yang sudah belasan tahun menguasai kelas LMPV pun tak pelak kena imbasnya. Masyarakat pun berharap banyak Avanza langsung berbenah diri.
PT Toyota Astra Motor (TAM) langsung merespon keinginan penggemarnya itu. Rencana peluncuran model baru pada 2019 sudah tersebar luas, kendati TAM masih menutupinya. Namun, mau tidak mau tahun depan Avanza dan Xenia bru harus meluncur bila tidak ingin terus digerus pangsa pasar LMPV oleh pesaing lain terutama Xpander.
Banyak bukti jika TAM sudah menyiapkan model baru Avanza untuk mengembalikan eksistensinya tahun depan. Sejumlah bocoran mulai berseliweran di media sosial.
Salah satunya dari akun Instagram @indra_fathan yang mengunggah slide gambar yang diduga menunjukkan kegiatan presentasi product knowledge Xenia-Avanza model terbaru. Sayang gambar masih sangat gelap untuk diterka.
Disebutkan, Avanza 2019 dan Xenia 2019 tidak akan menjadi generasi baru tapi hanya sekadar facelift. Beberapa ubahan yang cukup di bagian muka. Sementara bagian samping dan belakang bakal tidak banyak berbeda.
Kabar kehadiran model anyar Toyota Avanza dan Xenia mulai bermunculan di dunia maya, mulai dari bocoran kegiatan presentasi hingga gambar terkaan (Rendering).
- Tepergok Saat Beraksi, Ninja Sawit di Kuansing Ditangkap Warga, Mobilnya Dibakar
- Kecelakaan Toyota Avanza di Tol Pekanbaru-Dumai, Mobil Terbalik
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Begini Cara Grup Astra Menggenjot Penjualan Kendaraan Akhir Tahun
- Mobil Listrik Garapan Suzuki dan Toyota Bersiap Mengaspal Pada 2025
- Lawan Mitsubishi L300, Toyota Meluncurkan Hilux Rangga, Sebegini Harganya