Perbuatan Gubernur Ali Mazi Menghamburkan Uang Dianggap Contoh Buruk

Aksi bagi-bagi uang dengan cara melemparkan ke arah penonton itu diduga dilakukan saat perayaan HUT ke-15 Kabupaten Buton Utara (Butur) di Lapangan Islamic Center, Desa Linsowu, Kecamatan Kulisusu.
Selain dua orang pemimpin di Sultra, terlihat juga Bupati Butur Ridwan Zakaria ikut melemparkan uangnya ke arah penonton.
Dalam video itu, Abdurrahman Saleh menyanyikan lagu Iwan Fals yang berjudul Bento, tembang yang populer pada 1989 di dalam album Swami I.
Ketiga pejabat itu pun terlihat sedang berada di atas panggung dan tiba-tiba Ridwan Zakaria dari arah belakang langsung ke depan panggung dan melemparkan uangnya.
Tak berlangsung lama, Ali Mazi yang terlihat menggunakan baju putih dan celana hitam ikut mengambil uang dari sakunya dan melemparnya sebanyak dua kali. (cr1/jpnn)
Kesantunan dan etika moral seorang gubernur harus bisa dia jaga, terutama dari perilaku yang mengarah kepada praktik hedonisme dan hura-hura.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Dean Pahrevi
- Pengamat Sebut Peluncuran Danantara jadi Tonggak Baru Ekonomi Indonesia
- Pengamat: Efisiensi Anggaran Upaya Prabowo Mencegah Mark-up Uang Negara, Harus Didukung
- Setelah Pelantikan Kepala Daerah, Sultan Wacanakan Gubernur Dipilih Secara Tidak Langsung, Simak Penjelasannya
- Pengamat Ingatkan Pemerintah Jangan Salah Pilih Pemimpin dan Dewas Danantara
- Kepala Daerah Dilantik Serentak, Ibas: Perkuat Kolaborasi dan Bahagiakan Rakyat
- Soal Danantara, Pengamat: Ide Baik tetapi Berisiko Tinggi