Percaya Amido Balde, Persebaya Tidak Mau Cari Striker Baru
Meski demikian, pemain asal Tajikistan itu cukup tajam. Terbukti dia mampu menjadi top scorer Piala Presiden 2019 dengan torehan lima gol.
Sementara itu, Osvaldo Haay sudah pernah tampil sebagai striker musim lalu. Dia didapuk sebagai ujung tombak saat Da Silva absen.
"Tim pelatih sudah punya opsi harus seperti apa. Enggak harus cari pemain," tambah Candra.
Persebaya tidak akan mengalami kesulitan mencari winger jika Dzhalilov atau Osvaldo didapuk sebagai striker.
Di posisi winger masih ada Oktafianus Fernando, Irfan Jaya, Alwi Slamat hingga Elisa Basna yang bisa menggantikan peran Osvaldo atau Dzhalilov.
Di sisi lain, performa Balde sebenarnya juga cukup lumayan. Total dia sudah mengemas 14 gol bersama Green Force.
Perinciannya, sepuluh di ajang Piala Indonesia, sedangkan empat lainnya dicetak di ajang Piala Presiden 2019. (gus)
Manajemen Persebaya melontarkan sinyal tidak akan membeli striker baru menjelang Liga 1 2019.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit
- Persib Bandung Menang 2-0 Atas Persebaya Surabaya, Begini Reaksi Bojan Hodak
- Jadwal Persib vs Persebaya, 2 Pemain asal Brasil Sudah Siap
- Azrul Ananda: Sudah 7 Tahun Pimpin Persebaya, Baru Kali Ini Liga On The Track
- Persib Ingin Bak to Back Juara Liga 1, Bojan Hodak Waspadai 5 Tim Ini
- 2.503 Personel Gabungan Amankan Laga Persebaya vs Dewa United di Stadion GBT