Percayalah, Aksi Bela Islam II Tak Terkait Pilkada

Percayalah, Aksi Bela Islam II Tak Terkait Pilkada
Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ferry Kurnia Rizkiyansyah. Foto: dokumen JPNN.Com

Sedangkan Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengatakan,  untuk menjaga NKRI dan  Pancasila maka pemimpin harus berbuat adil kepada seluruh rakyatnya. “Bukan hanya keadilan dunia maya, tapi hukum, sosial, ekonomi,” katanya pada diskusi yang sama.

Politikus Partai Gerindra itu menegaskan, Aksi Bela Islam II harus dianggap sebagai suatu pelajaran yang sangat berharga. Menurut dia, demo besar-besaran itu bisa terulang lagi satu hingga dua pekan ke depan jika tidak ada respons positif dari pemerintah. “Bisa menuju gelombang demonstrasi yang lebih besar,” tegasnya.

Dia juga mengingatkan agar demo Aksi Bela Islam II tidak dikait-kaitkan dengan pilkada DKI. Apalagi ucapan Ahok yang dipersoalkan soal Almaidah 51 bukan dalam kapasitasnya sebagai calon gubernur, tetapi sebagai gubernur DKI yang sedang bertugas di Kepulauan Seribu pada September lalu.

“Saya lihat kemarin tidak ada urusan pilkada. Apalagi Ahok bicara itu sebagai gubernur burkan sebagai calon gubernur,” ungkap Fadli. (boy/jpnn)

 


JAKARTA – Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ferry Kurnia Rizkiyansyah menyatakan bahwa calon kepala daerah bisa dibatalkan pencalonannya.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News