Percayalah, Masyarakat Aborigin Australia Paham Betul Penderitaan George Floyd
Kesedihan mendalam yang dirasakan akibat kematian George Floyd di Amerika Serikat sudah sangat dipahami oleh masyarakat Aborigin di Australia. Bedanya, di sini mereka masih terus menunggu momentum untuk mendapatkan perhatian internasional.
Respon terhadap tewasnya warga kulit hitam di tangan polisi kulit putih di Amerika Serikat, sedemikian besar hingga ribuan orang turun ke jalan-jalan di berbagai kota.
Bahkan lebih dari itu, kecaman luas atas kematian Floyd telah disuarakan oleh jutaan pengguna media sosial (medsos) di seluruh dunia.
Bagi kebanyakan orang, hal ini terasa seperti momen penyadaran dan perjuangan. Namun bagi penduduk asli di Australia yang mengalami isu serupa, justru terasa pahit karena tidak mendapatkan perhatian dunia internasional.
Photo: Demonstrator berhadap-hadapan dengan aparat polisi dalam aksi protes untuk George Floyd di Minneapolis. (AP: Richard Tsong-Taatarii/Star Tribune)
Sudah lebih dari 30 tahun sejak Australia mulai menangani masalah kematian penduduk asli dalam tahanan. Namun isu ini jarang sekali mendapatkan perhatian sosial atau politik.
Di tahun 1987, pernah dibentuk Komisi Khusus Penyelidikan Kematian Orang Aborigin Dalam Tahanan. Banyak rekomendasi yang ditelurkan, tapi tidak diimplementasikan.
Sejak itu, diperkirakan sudah ratusan penduduk asli yang tewas dalam tahanan.
Kesedihan mendalam yang dirasakan akibat kematian George Floyd di Amerika Serikat sudah sangat dipahami oleh masyarakat Aborigin di Australia
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan