Percepat Ekosistem Kendaraan Listrik, Bukopin Salurkan Kredit Hijau ke INVI
jpnn.com, JAKARTA - Sektor perbankan terus mendukung pembiayaan hijau guna mendukung isu-isu lingkungan, energi terbarukan, dan kendaraan listrik. Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah mendorong sektor perbankan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi berkelanjutan dengan peran keuangan hijau.
Hal ini seperti yang dilakukan Bank KB Bukopin dengan memacu laju portofolio hijau yang bergerak pada sektor energi terbarukan, produk eko-efisien, serta transportasi ramah lingkungan atau Electric Vehicle (EV). Sebagai wujud nyata komitmen tersebut, Bank KB Bukopin memberikan fasilitas kredit sejumlah senilai USD 20 juta, atau lebih dari Rp 309 miliar kepada PT Energi Makmur Buana (INVI).
“Hal ini untuk mendukung transisi menuju ekonomi berkelanjutan, inovasi teknologi dan menciptakan lapangan kerja baru di sektor ini, juga kami melihat pembiayaan hijau mempunyai potensi yang besar di Indonesia," kata Wakil Direktur Utama Bank KB Bukopin Robby Mondong dalam keterangannya dikutip Kamis (5/10).
Fasilitas kredit yang diberikan bagi anak usaha dari PT Indika Energy tersebut untuk mendukung percepatan pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik komersial nasional. Melalui pengadaan electric bus untuk Transjakarta dan termasuk pembiayaan untuk pembangunan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).
Penandatanganan surat persetujuan pemberian fasilitas kredit dilakukan oleh Kepala Divisi Bisnis Wholesale PT Bank KB Bukopin, Feisel Martha bersama President Director PT Energi Makmur Buana, Andreas Justiabel di Kantor Pusat Bank KB Bukopin pada Senin (2/10).
Perjanjian fasilitas antara Bank KB Bukopin dengan INVI tersebut memiliki jangka waktu hingga dua belas bulan sejak tanggal penandatanganan tersebut berlangsung.
"Kami memiliki komitmen yang sama untuk mepercepat pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air," ungkapnya.
Kemitraan ini menjadi langkah nyata dan selaras dengan komitmen pemerintah untuk menciptakan green mobility dengan mengadopsi teknologi menuju netral karbon.
KB Bukopin memberikan fasilitas kredit sejumlah senilai USD 20 juta, atau lebih dari Rp 309 miliar kepada PT Energi Makmur Buana (INVI)
- Donald Trump Bakal Menghapus Kebijakan Kendaraan Listrik, Pegiat Lingkungan Siap-Siap
- Demi Teknologi dan Pendidikan, KMP Aryadhana Kerja Sama dengan FPT Indonesia
- Startup Kendaraan Listrik Ini Bangkrut dan Menghentikan Seluruh Operasi
- Pertamina Perkuat Ekosistem SAF Lewat Sinergi Bisnis
- Pemerintah Terus Mendorong Potensi Besar Semikonduktor dan Kecerdasan Buatan
- Lippo Karawaci Gencar Mencari Alternatif Material Ramah Lingkungan Dalam Proyeknya