Perdana Main Film Horor, Sheryl Sheinafia Bersyukur 2 Keinginannya Terwujud Sekaligus

jpnn.com, JAKARTA - Aktris sekaligus musisi Sheryl Sheinafia bersyukur dapat kesempatan pertama kali bermain dalam film bergenre horor.
Dia mengaku ini merupakan salah satu daftar harapan yang sangat diidamkan selama hidup.
Artis 26 tahun itu mengaku pernah mengucapkaan keinginannya ini kepada manajernya jauh sebelum mendapatkan peran ini.
Dia berharap dapat kesempatan bermain film horor di bawah naungan rumah produksi Visinema Pictures.
"Aku bilang mau main horor dan produksi Visinema. Demi apapun," kata Sheryl saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (5/12).
Bak keajaiban, dua keinginan Sheryl dikabulkan sekaligus oleh Tuhan.
Sheryl didapuk menjadi pemeran utama dalam film Tumbal Kanjeng Iblis.
Film yang menceritakan tentang kelompok aliran sesat dan pemujaan setan ini dinaungi Visinema Pictures.
Perdana main film horor, aktris sekaligus musisi Sheryl Sheinafia bersyukur 2 keinginannya di daftar harapan hidupnya terwujud
- Dibintangi Asmara Abigail Hingga Tata Janeeta, Film Muslihat Tayang 17 April
- Satu Proyek dengan Kekasih, Kevin Julio: Aku Banyak Belajar
- Demi Film Samar, Imelda Therinne Riset Langsung Kehidupan Komikus Cerita Horor
- Film Setan Botak di Jembatan Ancol, Penantian Panjang Ozy Syahputra Terbayarkan
- Morgan Oey Sebut Pernikahan Arwah Menjadi Tontonan yang Berbeda
- Bintangi Film Janur Ireng, Masayu Anastasia Cerita Soal Karakternya