Peredaran Narkoba di Sulteng Tertinggi Keempat se-Indonesia, ART Minta APH Bersikap

jpnn.com, JAKARTA - Anggota DPD RI Abdul Rachman Thaha (ART) meminta aparat penegak hukum segera bersikap atas data yang menyatakan Sulawesi Tengah (Sulteng) menjadi provinsi keempat dengan tingkat peredaran narkoba tertinggi di Indonesia.
Dia menyampaikan itu merespons pernyataan anggota Komisi III DPR Benny K Harman yang baru saja melakukan kunker ke Palu, Sulteng bersama wakil rakyat asal Sulteng, Sarifuddin Sudding dkk.
"Tentunya apa yang disampaikan Saudara Benny K Harman dan anggota lainnya bahwa Sulawesi Tengah menjadi provinsi ke-4 dengan tingkat peredaran narkoba tertinggi di negeri, pasti berdasarkan data yang akurat," ujar Abdul Rachman, Minggu (16/4).
Benny sebelumnya menyebut Sulteng menjadi provinsi ke-4 dengan tingkat peredaran narkoba tertinggi di tanah air. Konon ada 50-an ribu warga daerah itu terpapar narkoba.
Data penggunaan narkoba itu dikaitkan dengan keberadaan 22 ribu tenaga kerja asing atau TKA yang bekerja di perusahaan tambang di Sulteng. Namun dia mengatakan para TKA di Sulteng tidak mau test urine.
"BNN dan polisi disebut tidak berdaya menghadapi mereka. Inilah contoh betapa negara gagal hadir melindungi warganya sendiri," tulis Benny melalui akun @BennyHarmanID di Twitter.
Nah, Abdul Rachman tidak menafikkan data yang disampaikan Benny soal peredaran narkoba dan serta banyaknya TKA yang keluar masuk Sulteng.
Senator yang beken disapa dengan panggilan ART itu justru meminta Kemenkumham melakukan pengawasan ketat terhadap orang asing yang masuk ke tanah air.
Anggota DPD RI Abdul Rachman Thaha (ART) minta aparat besikap atas data bahwa peredaran narkoba di Sulteng tertinggi keempat di Indonesia. Ini bahaya.
- Kejagung Kian Bertaji, ART Singgung Reinkarnasi Sosok Baharuddin Lopa
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Soal Tanaman Kratom, Menteri Pigai Singgung RUU Narkotika
- Ahmad Sahroni Minta Nasib ART Dipikirkan dengan Matang
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia