Perempat Final French Open 2021: Fajar/Rian Tantang Juara Denmark Open, Ahsan/Hendra di Atas Angin
jpnn.com, PARIS - Enam wakil Indonesia di ajang French Open 2021 akan bertanding di babak perempat final, Jumat (29/10) malam WIB.
Perwakilan Merah Putih yang masih tersisia ialah Shesar Hiren Rhustavito (tunggal putra), Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra).
Kemudian Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto (ganda putri) dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan membuka perjuangan wakil Indonesia dengan melawan Tang Chun Man/Tse Ying Suet.
PraMel tercatat telah bertemu sebanyak tiga kali dari wakil Hong Kong itu, di mana duo Indonesia mengalami dua kekalahan di dalamnya.
Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi pada ajang French Open di tahun 2019 yang dimenangi Praveen/Melati dengan skor 21-17, 21-15.
Laga kemudian berlanjut antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan wakil Korea Selatan Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol.
Secara head to head, Ahsan/Hendra telah memenangi laga kontra Hyung/Baekcheol sebanyak tiga kali.
Simak daftar lengkap wakil Indonesia yang berjuang di perempat final French Open 2021.
- Polytron Gubernur Cup 2024: Pertahankan Gelar Juara Umum, PB Djarum Borong 16 Emas
- Masuk Final Lagi, Rahmat/Yeremia Makin Konsisten dan Menjanjikan
- Indonesia Pastikan Raih 2 Gelar Indonesia Masters 2024 Super 100
- Peningkatan Prestasi, Merah Putih Rebut 3 Gelar Indonesia International Challenge 2024
- Badminton Tournament Korpri 2024: Asrorun Ni’am Cs Harus Mengakui Keunggulan Tim Jateng
- Kota Pahlawan Jadi Tempat Debut Lanny/Fadia di Indonesia International Challenge 2024