Perempuan 60 Tahun Tewas dengan Kondisi Leher Tergorok

jpnn.com, PALEMBANG - Penemuan sesosok mayat perempuan berusia 60 tahun bikin geger warga Jalan Pangeran Ratu, Kecamatan Jakabaring, Palembang, Sumsel, Jumat (2/11).
Pasalnya, korban bernama Mawar tersebut ditemukan dengan kondisi bersimbah darah, dengan kondisi leher digorok.
Saat ini korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk autopsi.
Informasi yang dihimpun, korban pertama kali ditemukan keponakan korban Edi, 30, di halaman depan rumah korban, di mana saat itu korban sudah tergeletak dengan bersimbah darah.
”Saya dan ibu cari ke dalam rumah, ternyata tidak ada, kamar mandi juga tidak ada, kemudian kami lihat di depan halaman tempat korban sering menjemur pakaian dengan kondisi bersimbah darah,” beber Edi yang ditemui di RS Bhayangkara.
Menurut Edi, bibiknya ini tidak ada musuh ditambah lagi dengan usianya yang sudah tua, korban juga sering sakit dan jarang keluar rumah.
”Setahu saya tidak ada musuh, kami berharap pelaku cepat ditangkap,” harapnya. (wly)
Penemuan sesosok mayat perempuan berusia 60 tahun bikin geger warga Jalan Pangeran Ratu, Kecamatan Jakabaring, Palembang, Sumsel, Jumat (2/11).
Redaktur & Reporter : Budi
- Oknum Polisi Penganiaya Mantan Pacar di Palembang Dinyatakan Positif Narkoba
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari
- Belum Sempat Jual Motor Hasil Curian, Pria di Palembang Keburu Ditangkap
- Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi, 2 Lansia Tenggelam
- Harga Emas Perhiasan di Palembang Melonjak, Mendekati Rp 11 Juta
- Curi Rokok di Ruko, Pria Ini Ditangkap Polisi