Perempuan Bunuh Diri di Dalam Sumur
jpnn.com, SEMARANG - Seorang perempuan bunuh diri dengan menceburkan diri ke sebuah sumur di pekarangan rumahnya, Dukuh Sumberrejo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
Kepala Kantor SAR Semarang Budiono mengatakan keterangan pihak keluarga, korban S (59) memang beberapa kali berusaha mengakhiri hidupnya.
"Keluarga sempat mencari korban yang hilang sejak subuh," kata Budiono, Senin.
Petugas SAR yang memperoleh laporan tersebut kemudian mengirim tim yang dilengkapi peralatan pendukung.
Sebelum turun ke dalam sumur dengan kedalaman sekitar 17 meter tersebut, kata dia, petugas memastikan tidak ada gas beracun di dalamnya.
Diameter sumur yang hanya 70 senntimeter, kata dia, menjadi kendala karena harus menyesuaikan dengan petugas berbadan kecil yang akan diturunkan ke dasar sumur.
Proses evakuasi jasad korban dari dalam sumur membutuhkan waktu sekitar satu jam.
Seusai diangkat keluar, jenazah S selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. (antara/jpnn)
Seorang perempuan bunuh diri dengan menceburkan diri ke sebuah sumur di pekarangan rumahnya.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Polda Jateng Segera Ungkap Kasus Kematian dr Aulia Risma PPDS Undip, Siap-Siap
- Mahasiswa UK Petra Tewas di Halaman Kampus, Ini Penjelasan Ajeng Dyah
- Datangi Polda Jateng, Ibunda Dokter Aulia Risma Lapor Kasus Kematian Putrinya
- Haikal Gantung Diri di Rumah, Pakaian yang Dipakai Karate dengan Sabuk Hitam
- Sahroni Minta Polisi Usut Tuntas Dugaan Bullying di PPDS Undip
- Komisi IX DPR Desak Kemenkes Investigasi Dugaan Perundungan terhadap Mahasiswi Kedokteran Undip