Perempuan Dominasi Kabinet Swiss

Perempuan Dominasi Kabinet Swiss
Perempuan Dominasi Kabinet Swiss
"Saya sangat bangga politisi perempuan Swiss mampu mendominasi kabinet. Dengan dukungan 159 suara, terpilihnya Sommaruga benar-benar sebuah kemenangan," ungkap Ketua Partai Sosialis, Christian Levrat. Kemarin, di parlemen, juga berlangsung pemungutan suara untuk memilih menteri keuangan baru. Dua kandidat perempuan dan dua kandidat laki-laki memperebutkan kursi yang akan ditinggalkan Hans-Rudolf Merz.

"Secara simbolis, ini adalah pesan yang sangat berdaya bagi sebuah negara konservatif seperti Swiss," ungkap Pascal Sciarini, kepala Institut Ilmu Politik di University of Geneva, mengenai dominasi perempuan di kabinet. Saat ini, selain Swiss, kabinet yang didominasi politisi perempuan juga bisa dijumpai di Finlandia, Spanyol, Norwegia, serta Kepulauan Cape Verde. (hep/c4/dos)

JENEWA - Ini merupakan kali pertama politisi perempuan mendominasi Kabinet alias Dewan Federal Swiss yang berfungsi sebagai lembaga eksekutif pemerintah.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News