Perempuan Ini Sudah Empat Kali Mencuri, Empat Kali Masuk Penjara
jpnn.com - TERNATE – Seorang ibu beranak empat berinisial RG alias Rosita (28) ditangkap reserse mobil (Resmob) Polres Ternate, Jumat (27/11). Dia ditangkap karena ketahuan mencuri.
Seperti dilansir Harian Malut Pos (Grup JPNN.com), Rosita ditangkap sekitar pukul 14.30 WIT di tempat kostnya di kawasan belakang Toko Dua Sekawan, Kelurahan Jati, Ternate Tengah, Provinsi Maluku Utara.
Rosita diketahui sehari sebelumnya atau Kamis (26/11), sempat melakukan aksi pencurian di rumah milik Hindun Ismit, warga lingkungan Skep, Kelurahan Salahudin, sekitar pukul 10.00 WIT pagi.
Dalam aksinya, pelaku menggasak uang tunai milik Hindun senilai Rp25 juta. Informasi yang berhasil dihimpun di lapangan menyebutkan, sebelum melakukan pencurian, pelaku kadang berpura-pura menyamar sebagai pembantu rumah tangga (PRT).
Dia menawarkan diri sebagai PRT ketika rumah yang menjadi sasaran aksinya ada penghuni. Dalam aksinya pelaku juga sering menggunakan motor.
Rosita saat ditemui di ruang Resmob Polres Ternate mengaku, saat mencuri di rumah Hindun dia menggunakan motor matic Yamaha Mio bernomor polisi DG 5335. Dia menyasar rumah Hindun karena saat melintas di depan rumah itu, terlihat sepi.
Karena itu dia langsung memutuskan melancarkan aksi di rumah itu. Saat itu dia lebih dulu memastikan kondisi rumah. Benar saja, setelah pintu rumah diketuk berulang kali tidak ada orang yang membuka pintu. Karena itu dia langsung beraksi.
Kebetulan pintu rumah terkunci tetapi jendela samping kanan rumah tidak terkunci. Hal ini memudahkan, pelaku masuk dalam rumah. Setelah berhasil masuk, pelaku menggasak uang tunai milik korban yang disimpan dalam lemari di kamar keluarga.
TERNATE – Seorang ibu beranak empat berinisial RG alias Rosita (28) ditangkap reserse mobil (Resmob) Polres Ternate, Jumat (27/11). Dia ditangkap
- Hakim Vonis Bebas Terdakwa Pencabulan Anak Kandung di Serang Banten
- 2 Bandar Sabu-Sabu Ini Bawa Senjata Api Laras Panjang Lewat Markas TNI
- Tarisyah Amanda Jadi Korban Penipuan, Modusnya Dijanjikan Kerja di BPJS Palembang, Kerugian Sebegini
- Tawuran Pelajar Bikin Resah, Polres Pesisir Barat Langsung Bergerak
- Ini Alasan Gimbal Kabur ke Karawang Seusai Bunuh Sandy Permana, Oh Ternyata
- Bocah Usia 8 Tahun Asal Cilegon Dibawa Lari Hingga ke Riau