Performa Schweinsteiger Bikin Van Gaal Kesal

jpnn.com - NEW YORK – Bastian Schweinsteiger harus segera menunjukkan kemampuan terbaiknya bersama Manchester United. Pasalnya, pelatih MU Louis Van Gaal mendapatkan kesan buruk pada Schweinsteiger.
Itu terjadi ketika MU menekuk San Jose Earthquakes dengan skor 3-1 pada International Champions Cup, Rabu (22/7) WIB. Saat itu, Schweinsteiger bermain selama 45 menit.
Performa Schweinsteiger kalah dibandingkan Andreas Pereira. Van Gaal pun tak ragu membandingkan performa keduanya. “Schweinsteiger bermain jelek. Ada pemain yang bagus. Saya pikir dia Pereira,” terang Van Gaal di laman Goal, Rabu (22/7).
Meski begitu, Van Gaal menilai hal tersebut sebagai sebuah kewajaran. Pasalnya, Schweinsteiger tak memiliki banyak waktu berlatih bersama para penggawa MU.
“Semua orang mengatakan mudah untuk melangkah. Namun, itu sulit. Saya pikir dia bermain baik pada laga pertama. Kini dia bermain jelek,” tegas Van Gaal. (jos/jpnn)
NEW YORK – Bastian Schweinsteiger harus segera menunjukkan kemampuan terbaiknya bersama Manchester United. Pasalnya, pelatih MU Louis Van Gaal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kejutan Besar Lahir di Kualifikasi MotoGP Spanyol, Nama Indonesia pun Disebut
- Persib Tak Lagi Mengandalkan Duet DDS - Ciro Alves
- Persib vs PSS: Pertandingan Hidup dan Mati Super Elja di Liga 1
- Persib Vs PSS Sleman: Posisi Tim Tamu Sudah di Tepi Jurang
- Real Madrid Bantah Rumor Mundur dari Final Piala Raja Melawan Barcelona
- 3 Tuan Rumah Keok di Pekan ke-30 Liga 1, Persib Waspada