Periksa Ajudan, KPK Dalami Keterlibatan Politikus Gerindra
jpnn.com - JAKARTA - Riki Sudani, ajudan Wakil Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta M Taufik diperiksa KPK, Jumat (8/4). Dia diperiksa sebagai saksi suap raperda reklamasi pantai utara Jakarta. Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha menjelaskan, alasan pemeriksaan Riki karena penyidik ingin mengetahui pertemuan-pertemuan yang digelar Taufik.
"Ingin mengonfirmasi pertemuan-pertemuan (Taufik) berkaitan dengan pembahasan raperda (reklamasi) dan hal-hal yang berkaitan dengan itu," ujar Priharsa, Jumat (8/4).
KPK, kata Priharsa, ingin mengetahui detail isi pertemuan yang digelar Taufik. Namun, ia enggan membeberkan apakah pertemuan itu dilakukan secara formal atau informal. Termasuk lokasi pertemuan, juga tak disebutkan. "Ini masuk dalam strategi penyidikan," tegasnya.
Menurut dia, pertemuan bisa saja dilakukan di kantor atau tempat lain. Yang jelas, kata dia, KPK akan mendalami serangkaian pertemuan yang digelar politikus Partai Gerindra, itu. "Termasuk isi detail pertemuan itu," ujarnya.
KPK sudah menetapkan adik Taufik yakni Ketua Komisi D DPRD Provinsi DKI Jakarta M Sanusi, Presdir PT Agung Podomoro Land Ariesman Widjaja dan karyawan PT APL Trinanda Prihantoro sebagai tersangka. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah