Periksa Sri Mulyani di Kemenkeu, Bareskrim Mengaku Hanya Jemput Bola
jpnn.com - JAKARTA - Bareskrim Polri menuai kecaman karena dianggap memberi perlakuan istimewa kepada mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sebagai saksi kasus dugaan korupsi penjualan kondensat bagian negara yang menyeret eks petinggi SKK Migas dan PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI). Kecaman itu menyusul kesediaan Bareskrim memeriksa Sri Mulyani di kantor Kementerian Keuangan, Senin(8/6).
Namun, Bareskrim tetap bergeming dan terus menggarap salah satu petinggi Bank Dunia itu di Kemenkeu. Direktur Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri Brigjen Victor Edison Simanjuntak bahkan mengklaim tidak mengistimewakan perempuan yang dikenal dengan inisial SMI itu.
"Tidak ada yang istimewalah," ujar Victor di Mabes Polri, Senin (8/6). "Ini hanya situasional saja.”
Sedianya, SMI dijadwalkan menjalani pemeriksaan pada Rabu (3/6) lalu. Namun, kata Victor, SMI kebetulan ada kegiatan di Kemenkeu dan bersedia diperiksa hari ini.
Selain itu, lanjut Victor, besok (9/6) Sri Mulyani juga harus kembali ke Amerika Serikat. ”Dia minta izin boleh tidak diperiksa di Kemenkeu, saya bilang boleh," ungkap Victor.
Menurutnya, pemeriksaan dilakukan hari ini supaya berkas tidak terkatung-katung. "Kalau tidak kita periksa (hari ini) bagaimana?" katanya.
Vivtor pun membantah Bareskrim sudah dilobi dan didikte pihak-pihak tertentu dalam pemeriksaan SMI. "Kita menjemput bola dan tidak ada didikte-dikte dan tidak ada lobi-lobi," ujarnya.
Karenanya kalau pemeriksaan terhadap SMI hari ini masih dinyatakan kurang, maka penyidik akan memanggil yang bersangkutan lagi. "Nanti kalau masih dibutuhkan keterangan lagi, ya kita panggil lagi," jelasnya.
JAKARTA - Bareskrim Polri menuai kecaman karena dianggap memberi perlakuan istimewa kepada mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sebagai
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Lolly Suhenty Serahkan Santunan Dana Kepada Keluarga Staf Bawaslu yang Wafat
- Bantah Kriminalisasi Jaksa Jovi, Kejagung Singgung Tuduhan Tak Senonoh soal Nella Marsella
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 16 November: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Sejumlah Kota Besar
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan