Perilaku Aneh, Pelaku Pembunuhan di Central Park Dikirim ke RS Polri, Jalani Tes Kejiwaan

Perilaku Aneh, Pelaku Pembunuhan di Central Park Dikirim ke RS Polri, Jalani Tes Kejiwaan
Kapolsek Tanjung Duren, Kompol Muharam Wibisono saat ditemui wartawan pada Rabu (27/9/2023). Foto: Antara/Risky Syukur

Sementara itu, terkait motif pembunuhan pelaku, Wibisono menyebut  tidak ada dendam pribadi terhadap korban, kemudian pelaku juga tidak memiliki keinginan untuk menguasai benda milik korban atau melakukan perampokan.

Sebelumnya, seorang perempuan berinisial FD (44) tewas dibunuh di area sekitar Mal Central Park, Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Selasa.

Kapolsek Tanjung Duren, Kompol Muharam Wibisono Adipradono menyebut pihaknya menerima informasi tersebut pada pukul 07.00 WIB.

"Tadi pagi sekitar jam 07.00 WIB pagi kita dapat laporan ada penusukan yang mengakibatkan korban meninggal dunia," kata Wibisono saat ditemui pada Selasa.

Ia menyebut tidak lama setelah penusukan terjadi, Polisi langsung menangkap pria pelaku penusukan berinisial AH (26) yang lantas di bawa ke ke Polsek Tanjung Duren untuk dilakukan interogasi.

"Kebetulan juga tak lama setelah terjadi penusukan itu pelaku berhasil diamankan oleh pihak keamanan dan kepolisian. Untuk saat ini pelaku sudah diamankan dan kita sedang melakukan pendalaman dan interogasi pelaku," kata Wibisono.???(antara/jpnn)

Polsek Tanjung Duren telah menangkap pelaku pembunuhan yang terjadi di dekat lobi Mal Central Park, Tanjung Duren, Jakarta Barat.


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News