Perindo Buat Terobosan, Bakal Jadi yang Pertama di Indonesia
Hary Tanoe menegaskan konvensi rakyat berawal dari gagasan membangun ekosistem politik berbasis digital dengan tetap menjunjung tinggi demokrasi.
Dengan langkah konvensi ini, Perindo juga membuktikan sebagai partai terbuka atau inklusif yang mengedepankan aspek transparansi.
"Konvensi rakyat ini memberi ruang partisipasi yang sama dan inklusif dalam berpolitik sebagai dasar membangun kelembagaan partai, sehingga di parlemen dapat berjalan transparan dan jauh dari praktik transaksional dan ekslusivitas," ucapnya.
Hary Tanoe berharap lewat konvensi rakyat berbasis digital, Perindo menjadi partai politik pertama di Indonesia yang mengusung e-demokrasi.
"Perindo menjadi partai politik yang pertama di Indonesia yang mengusung e-demokrasi atau demokrasi berbasis digital yaitu membangun demokrasi modern yang prosesnya menggunakan teknologi informasi sesuai tuntutan zaman," katanya.
Optimisme Perindo memperkuat demokrasi dan mendukung pembangunan nasional juga diapresiasi oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden optimistis Perindo mampu mewujudkan Indonesia sejahtera.
Selain itu, Jokowi juga mengucapkan selamat ulang tahun ke-7 untuk Partai Perindo.
Partai Perindo membuat terobosan dalam menjaring bakal calon anggota legislatif di semua tingkatan, bakal jadi yang pertama di Indonesia.
- Pertama di Indonesia, Asosiasi Mahasiswa China di President University Resmi Berdiri
- Herbud Mundur dari Jabatan Juru Bicara dan Anggota Partai Perindo
- Halikinnor dan Irawati Terima Rekomendasi untuk Maju di Pilkada Kotim dari PDIP dan Perindo
- Sebut Kepemimpinan Hary Tanoe Tidak Sah, Eks Ketua Perindo Maluku Menggugat ke PTUN
- Pertama di Indonesia, Bea Cukai & BNN Ungkap Kasus Clandestine Lab Narkotika Jenis DMT
- Menaker Ida Fauziyah Sambut Antusias Survei Penilaian Integritas 2024, Simak Pesannya