Peringatan BMKG, Ada Potensi Gempa Berkekuatan Besar di Selatan Jatim

"Jadi, ada yang salah kalau sampai ada kerusakan seperti ini. Nah, itu biasanya ada pada konstruksi rumah warga yang tidak kokoh dan kuat, sehingga hal itu yang seharusnya diperbaiki," paparnya.
Lebih lanjut Rahmat menjelaskan bahwa pemerintah berperan penting dalam menanggulangi hal-hal seperti itu.
Dia berpendapat harus ada kebijakan ketat terkait pembangunan suatu bangunan.
"Itu tugas kita bersama,” tegasnya.
Dia menambahkan pemerintah harus ketat dalam memberikan izin untuk bangunan.
Selain itu, katanya, pengecekan konstruksi juga harus ketat.
“Jadi, struktur bangunan harus dibuat siap untuk skenario terburuk," ujarnya.
Sebelumnya, gempa bumi tektonik dengan magnitudo 5,0 terjadi di wilayah selatan Jatim yang berpusat pada koordinat 8,55 derajat Lintang Selatan-113,48 derajat Bujur Timur atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 43 km arah barat daya Kota Jember pada kedalaman 26 km.
Kepala Pusat Seismologi Teknik BMKG Rahmat Triyono mengingatkan ada potensi gempa bumi berkekuatan besar di selatan Jawa Timur. Harus ada penanganan dan persiapan sejak dini.
- Prakiraan Cuaca BMKG, Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan Ringan Hari Ini
- BMKG Imbau Waspadai Potensi Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Waspada, BMKG Ungkap Wilayah Indonesia yang Berpotensi Diguyur Hujan Hari Ini
- Hujan Lebat & Cuaca Ekstrem Bakal Melanda Sumsel Selama 5 Hari
- BMKG Imbau Warga Jawa Tengah Tetap Tenang Seusai Diguncang Gempa 2 Kali
- BMKG Ungkap Penyebab Hujan hingga Cuaca Ekstrem Akhir-Akhir Ini